DETAIL INFORMASI
Studi Banding HMDTK UPNVY X HIMADEKKIM ITS 2021 :: dipost pada 20 November 2021

Studi banding merupakan suatu kegiatan yang dilakukan dengan tujuan menambah wawasan dan pengetahuan yang akan diterapkan kedepannya untuk menjadi lebih baik. Kegiatan seperti ini tentunya sangat bagus bagi perkembangan suatu kinerja suatu organisasi.

Studi banding pada periode ini dilakukan secara online melalui zoom pada Sabtu, 30 Oktober 2021, pada pukul 19.00 WIB. Kegiatan Studi Banding HMDTK UPNVY X HIMADEKKIM ITS. Kegiatan diawali dengan pembukaan yaitu berdoa supaya studi banding online ini berjalan lancar yang disampaikan oleh MC dari HMDTK UPNVY yaitu Rizal Maulana (Staff Humasi Eksternal HMDTK) dan Nadhifa (Wakadep Humasi Eksternal HMDTK), kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan indonesia raya oleh para hadirin, kemudian dilanjutkan dengan sambutan singkat dari ketua pelaksana, ketua himpunan HMDTK dan ketua himpunan Himadekkim, acara selanjutnya adalah pengenalan umum antar himpunan yang dilaksanakan pada mainroom. Kemudian masuk pada inti acara, yaitu pembagian breakout room antar departemen yang memiliki tupoksi atau proker yang hampir sama sehingga memudahkan untuk sharing sesion dan tanya jawab, pada sharing sesion ini dilakukan selama 60 menit.

Acara terakhir adalah penutup yang diawali dengan berdoa karena acara studi banding telah berjalan lancar tanpa hambatan apapun. Setelah berdoa kemudian dilanjutkan dengan sesi dokumentasi dan penyerahan cinderamata visual oleh HMDTK untuk Himadekkim dan juga sebaliknya. Semoga dengan terlaksananya acara Studi Banding ini dapat terbangun relasi yang luas serta meningkatnya kinerja dari masing-masing organisasi. Semoga bermanfaat dan sampai bertemu dengan kegiatan HMDTK berikutnya.


iklan gratis pasang iklan gratis iklan gratis indonesia
info lowongan kerja lowongan kerja lowongan kerja
xevil